BERITA POLTEKESOS




HumasPoltekesosBDG_ Politeknik Kesejahteraan Sosial Bandung Lepaskan Mahasiswa Praktikum Laboratorium (Magang) Program Sarjana Terapan dengan Program Studi Pekerjaan Sosial, Program Studi Perlindungan dan Pemberdayaan Sosial dan Program Studi Rehabilitasi Sosial Tahun 2025. Gedung Auditorium, Senin (21/04/2025).

Kegiatan diawali dengan laporan setiap Ketua Prodi, pada laporannya menyimpulkan "Kegiatan Praktikum Laboratorium (Magang) ini tidak hanya semata-mata dalam kepentingan akademik melainkan tempat mengasah kemampuan dan keterampilan mahasiswa dalam mengenal sampai menangani permasalahan yang ada dimasyarakat dengan tetap pada jalur profil prodi masing-masing". Simpul 3 Ketua Prodi

Sebanyak 345 Mahasiswa Angkatan 2022 Semester 5 siap jalani proses Praktikum Laboratorium selama 40 hari yang berlangsung di Instansi Pemerintah Kota Bandung dan Jakarta serta Balai dan Sentra milik Kementerian Sosial RI. Mahasiswa akan menjalankan Praktikum dengan waktu Senin-Sabtu (atau waktu menyesuaikan jam kerja Instansi) atau 220 jam yang langsung dipantau oleh Pembimbing.

Dalam sambutannya Direktur Suharma menyampaikan “Pelaksanaan Praktikum kali ini berbeda dari tahun tahun sebelumnya, dimana pada pemberangkatan praktikum tidak lagi secara bersama, seperti yang kita ketahui pembatasan atau efesiensi yang terjadi dilingkungan kita bersama. Akan tetapi semua itu tidak menghalangi keteampilan dan proses implementasi perkuliahan menjadi menurun”. ujar Suharma.

Jaga nama baik Pribadi, Instansi dan Almamater selama berpraktik. Pada proses Magang ini Mahasiswa ikuti apa yang menjadi anjuran dari pendamping lapangan (peksos), amati analisis berbagai permasalahan yang terjadi, tidak untuk merasa hebat pintar meskipun yang akan menimbulkan masalah baru. Sedangkan bagi mahasiswa yang ditempatkan di Balai dan Sentra milik Kementerian Sosial jangan kalian risau jikalau Instansi tersebut sedang melaksanakan pembenahan, karena kita ketahui Kementerian Sosial sedang gencar pelaksanaan Sekolah Rakyat. Pungkas Nya

Adapun Lokasi Pelaksanaan Praktikum Laboratorium tahun ini diantaranya :
1. Prodi Pekerjaan Sosial Berlokasi di 5 UPTD Dinsos DKI Jakarta, 9 UPTD Dinsos Jawa Barat, dan 3 Sentra Kemensos.
2.Prodi Rehabilitasi Sosial Berlokasi di Sentra Kemensos (Sentra Mulya Jaya, Sentra Palamartha, Pusdatin, RPTC-Direktorat RSKBK), PSBR taruna jaya 2 dibawah Dinsos DKI Jakarta
3.Prodi Perlindungan dan Pemberdayaan Sosial berlokasi di STPL dan Pusdatin.




@poltekesosbandung

Silahkan isi dengan lengkap data di bawah ini.