BERITA POLTEKESOS




Bandung - Humas Poltekesos Mahasiswa Poltekesos Bandung melaksanakan Kegiatan Lokakarya Praktikum I di Dinas Sosial dan Penanggulangan Kemiskinan kota Bandung. Kamis (09/07/2020).
Direktur Politeknik Kesejahteraan Sosial Bandung Dr. Marjuki, M.Sc., di dampingi Ketua Program Studi Pekerjaan Sosial Program Sarjana Terapan Dr. Aep Rusmana, M.Si., dan Kepala Laboratorium Pekerjaan Sosial Dr. Pribowo, M.Pd., melakukan kunjungan ke Dinas Sosial dan Penanggulangan Kemiskinan Kota Bandung dalam rangka Kegiatan Lokakarya Praktikum I. 

Kegiatan diawali dengan Laporan dari Ketua Prodi Pekerjaan Sosial Dr. Aep Rusmana, M.Si., terkait pelaksanaan Praktikum I Mahasiswa Poltekesos Bandung mulai tanggal 19 Februari 2020 s.d 26 Maret 2020 sehingga perlu dilaksanakan lokakarya sebagai pertanggungjawaban Mahasiswa terhadap kegiatan Praktikum I dan dilanjutkan Sambutan dari Kepala Dinas Sosial dan Penanggulangan Kemiskinan Kota Bandung Dr. Tono Rusdiantono H., M.Si. Dalam sambutannya beliau menyampaikan bahwa pelaksanaan Praktikum I Mahasiswa Poltekesos Bandung berjalan dengan baik selama di lapangan. 

Menurut Kadis Sosial dan Penanggulangan Kemiskinan Kota Bandung hadirnya Mahasiswa Poltekesos Bandung tentu memberikan manfaat kepada masyarakat Kota Bandung khususnya masyarat Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Sosial. Beliau juga menghimbau kepada mahasiswa dalam situasi saat ini agar tetap menjaga kebugaran tubuh dan tetap menggunakan masker apabila berinteraksi dengan masyarakat dalam upaya pencegahan penyebaran Covid-19 di Kota Bandung. 

Selanjutnya Kegiatan Lokakarya Praktikum I di buka oleh Direktur Poltekesos Bandung Dr. Marjuki, M.Sc., dan selanjutnya dimulai dengan Presentasi Laporan Praktikum I dari Perwakilan Mahasiswa oleh Dara Rizkia Septriani dan diakhiri dengan Penyerahan Laporan kepada Dinas Sosial dan Penanggulangan Kemiskinan Kota Bandung yg diwakilkan oleh Kepala Bidang Rehabilitasi Sosial Dadang Aziz Salim, S.Sos., M.Si., didampingi Kasi Rehabilitasi Sosial Anak dan Lanjut Usia Dra. Pipin Latifah Windayani, MM.

Kegiatan Lokakarya Praktikum I diakhiri foto bersama Mahasiswa Praktikum I dengan Direktur Poltekesos Bandung, Ketua Prodi Pekerjaan Sosial, Kepala Laboratorium Pekerjaan Sosial dan perwakilan Camat dan Kelurahan Kota Bandung dan Dinas Sosial dan Penanggulangan Kemiskinan Kota Bandung. (AY)




@poltekesosbandung

Silahkan isi dengan lengkap data di bawah ini.