BERITA POLTEKESOS




HumasPoltekesosBDG_ Wakil Direktur Bidang Umum mewakili Direktur menghadiri sekaligus membuka kegiatan Pelatihan Bahasa Isyarat. Selasa (30/07/2024)

Pelatihan ini juga bertujuan untuk menciptakan lingkungan kampus yang inklusif dan ramah bagi semua pihak selain itu Pelatihan ini diharapkan dapat meningkatkan kerampuan komunikasi dosen dan mahasiswa baik dari segi kellmuan maupun dari segi keterampilan dalam berinteraksi dengan penyandang disabilitas pendengaran (rungu wicara).

Kegiatan akan dilaksanakan secara Tatap Muka (Luring) selama 10 kali pertemuan dimana 10 x Pertemuan, 1 x Orientasi, 1 x Ujian Akhir yang terhitung sejak 30 Juli-3 September 2024 dengan waktu pelaksnaan di hari Selasa dan Kamis di Kampus Poltekesos Bandung. Peserta pelatihan terdiri atas 45 Peserta diantaranya (21 dosen, 2 Pekerja Sosial, 1 Tenaga Kependidikan, dan 21 mahasiswa) dengan Narasumber dari Tim Pusat Bahasa Isyarat Indonesia (Pusbisindo) Jabar.

Didampingi Kepala Tim Kerja Unit Bahasa Wakil Direktur bidang Umum berharap pelatihan akan berjalan dengan lancar dan peserta menunjukkan antusiasme tinggi untuk saling belajar dan berkolaborasi. Berdasarkan evaluasi, 90% peserta merasa lebih percaya diri dalam menggunakan bahasa isyarat. Beberapa saran perbaikan termasuk penambahan waktu latihan praktik.




@poltekesosbandung

Silahkan isi dengan lengkap data di bawah ini.