BERITA POLTEKESOS




HumasPoltekesosBDG_Berdasarkan surat keputusan Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM) Politeknik Kesejahteraan Sosial (POLTEKESOS) Bandung Nomor : 002/01/SK/DPM-Poltekesos/02/2023 tentang Pemberhentian Presiden Mahasiswa dan Wakil Presiden Mahasiswa Periode 2022 dan Penetapan Presiden Mahasiswa dan Wakil Presiden Mahasiswa Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Politeknik Kesejahteraan Sosial (POLTEKESOS) Bandung Periode 2023. Maka dengan ini dengan hormat memberhentikan Fransisco Martin (NRP. 20.04.028) sebagai Presiden Mahasiswa serta Akhmad Sulthon Iman Naufal (NRP. 20.03.025) sebagai Wakil Presiden Mahasiswa Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Poltekesos Bandung Periode 2022. Bandung, Auditorium (10/02/2023)

Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) adalah organisasi mahasiswa intra kampus yang merupakan lembaga eksekutif di tingkat pendidikan tinggi yang dipimpin oleh seorang Presiden Mahasiswa atau Ketua BEM. Dalam melaksanakan program-programnya, BEM memiliki beberapa kementerian dan departemen atau bidang yang mewadahinya. cakupan atau ruang lingkup Badan Eksekutif Mahasiswa bisa lebih luas mencakup satu perguruan tinggi. Dalam hal ini Badan Eksekutif Mahasiswa mengadaptasi eksekutif dalam pemerintahan yang ada dengan tanggung jawab untuk menerapkan hukum atau kebijakan lainnya yang berlaku pada suatu perguruan tinggi. selain BEM, terdapat organisasi lainnya yang ada di perguruan tinggi seperti senat mahasiswa, unit kegiatan mahasiswa, dan himpunan mahasiswa jurusan. Ada atau tidaknya organisasi tersebut, bergantung pada dinamika mahasiswa di kampus itu sendiri. Selain sebagai penggerak dalam kegiatan-kegiatan mahasiswa, BEM juga merupakan jembatan penghubung (Social Control) dan jembatan tercapainya Tri Dharma Perguruan Tinggi yaitu pegabdian Masyarakat.

Setelah resmi dilantik Ketua Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM) periode 2023 segera menjalankan tugas pertama dalam membentuk satuan tim kerja yang tergabung dalam parlemen RAKSABHINAYA yang merupakan sigkatan dari RAKSA dan ABHINAYA. RAKSA :  menjaga, melindungi, menyayangi dan memelihara hubungan baik antar sesama dan ABHINAYA :  bermakna semangat dan ekspresif untuk terus bergerak, berdedikasi, serta berani dalam mengukir prestasi dan juga mampu mengekspresikan segala kebutuhan mahasiswa/i Poltekesos Bandung melalui program-program yang dibentuk. Serta secara Resmi Melantik Presiden dan Wakil Presiden BEM periode 2023, Menetapkan Daffa Muhammad Zandra Anargya (NRP. 21.03.012) sebagai Presiden Mahasiswa serta M.Syihabuddin (NRP. 21.03.031) sebagai Wakil Presiden Mahasiswa Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Poltekesos Bandung Periode 2023. Sambungnya, dalam memberikan sambutan Ratu Dewi Maharani menyampaikan bahwa Organisasi Kemahasiswaan haruslah bersifat kredibel dalam mengemban tanggung jawab secara inspiratif, komunikatif, kontributif, dan selaras dengan tujuan Organisasi Kemahasiswaan.

Pada dasaranya BEM Politeknik Kesejahteraan Sosial Bandung ada untuk kebaikan bersama dan menjawab tantangan-tantangan kehidupan yang dinamis dengan menjadikan BEM Politeknik Kesejahteraan Sosial Bandung sebagai wadah perjuangan mahasiswa yang inovatif dan solutif dalam berkontribusi dan mengabdi bagi almamater, kesejahteraan sosial, bangsa dan negara. Dalam menjalankan tugas dan program-program yag telah dirancang, Presma akan dibantu oleh 14 bagian satuan tim kerja yang terdiri  Staf Khusus Kepresidenan, Lembaga Perencanaan Pengawasan dan Evaluasi Organisasi, Sekretariat Kabinet, Kementerian Keuangan, Kementerian Dalam Kampus, Kementerian Luar Kampus, Kementerian Sosial Politik dan Kebangsaan, Kementerian Sosial Masyarakat, Kementerian Agama, Kementerian Komunikasi dan Informatika, Kementerian Pendidikan, Kementeria Ekonomi Kreatif, Kementerian Kesenian dan Kebudayaan, Kementerian Olahraga beserta 70 anggota lainnya .

Dengan semangat kobarkan perjuangan, gaungkan progresif revulusioner, kokohkan landasan pergerakan, raihlah kemenangan menuju kehidupan yang mulia atau mati sebagai pahlawan, yang membawa BEM Poltekesos Bandung ke arah kejayaan.

“Ketika semesta ciptakan Laut Biru yang hadirkan kedamaian, Emas Kuning yang membawa kejayaan. Maka dipastikan kedamaian dan kejayaan akan mendampingi kami.” Siap Berkarya Membangun Poltekesos, Bangsa dan Negara. HIDUP MAHASISWA, POLTEKESOS JAYA!. Ujar Daffa bergelora

Kegiata Pelantikan dihadiri Wakil Dierktur 3 bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Kepala Bagian Administrasi Akademik dan Umum (atau yang mewakili), Tim Kerja Kemahasiswaan dan Alumni, Tim Kerja Humas dan Kerjasama, seluruh anggota DPM 2022, seluruh anggota BEM 2022, seluruh anggota DPM 2023, seluruh anggota BEM 2023 dan Seluruh Ketua UKM (atau yang mewakili) dan diakhiri dengan pemberian bendera BEM dari Presma Periode 2022 ke Presma 2023.




@poltekesosbandung

Silahkan isi dengan lengkap data di bawah ini.