BERITA POLTEKESOS




Pendirian dan Pengukuhan Himpunan Mahasiswa Prodi (HIMAPRODI) dalam Institusi Pendidikan sangatlah diperlukan. Pendirian HIMA bertujuan untuk meningkatkan dinamika kampus dan aktifitas mahasiswa dalam kegiatan ekstrakurikuler dalam bidang keilmuan dan penalaran yang mendukung profil lulusan masing – masing prodi. Telah ditetapkan 4 (empat) Organisasi Kemahasiswaan (OKM) HIMA di lingkungan Poltekesos Bandung Tahun 2021, antara lain:

  1. Keputusan Direktur Poltekesos Bandung Nomor 2252 Tahun 2021 Tentang Pendirian Organisasi Kemahasiswaan HIMA Prodi Pekerjaan Sosial
  2. Keputusan Direktur Poltekesos Bandung Nomor 2253 Tahun 2021 Tentang OKM HIMA Prodi Rehabiitasi Sosial
  3. Keputusan Direktur Poltekesos Bandung Nomor 2254 Tahun 2021 Tentang OKM HIMA Prodi Perlindungan dan Pemberdayaan Sosial, serta
  4. Keputusan Direktur Poltekesos Bandung Nomor 2255 Tahun 2021 tentang OKM HIMA Prodi Pekerjaan Sosial Magister Terapan. Rabu (25/08/2021)

Melihat syarat dan ketentuan sebagai salah satu Organisasi Kemahasiswaan (OKM) di lingkungan Poltekesos Bandung, selain secara tertulis Dr.Marjuki,M,.Sc menuturkan dalam sambutannya bahwa “ Pendirian OKM akan meningkatkan berbagai potensi akademik maupun non akademik,sehingga mampu memberikan kontribusi pada beberapa capaian pada masing-masing Prodi tersebut”.ujarnya saat membuka kegiatan.

HIMA Prodi ini merupakan wadah bagi seluruh mahasiswa untuk mengembangkan keilmuan dan penalaran baik bidang pekerjaan sosial, rehabilitasi sosial, perlindungan dan pemberdayaan sosial sarjana terapan maupun pada magister terapan dan berharap mahasiswa dapat lebih banyak lagi mengikuti kegiatan-kegiatan pengembangan di bidang keilmuan dan penalaran pada tingkat Provinsi, Nasional maupun Internasional agar dapat mendongkrak akreditasi kampus. Selain itu mahasiswa juga dapat berperan aktif dalam kegiatan seminar-seminar di tingkat nasional maupun internasional.

Pada Pengelolaannya HIMA Prodi ini harus memiliki sistem keanggotaan mutlak yang akan mengatur segala sesuatunya, sehingga mampu berjalan dengan baik. pada kegiatannya HIMA termasuk dalam pengendalian Bagian Kemahasiswaan dan Alumni secara kelembagaan dan dalam pengawasan Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM).

Ucapan selamat dan dukungan penuh disampaikan oleh Moch. Slamet Santoso dalam kesuksesan birokrasi baru yang dibangun pada Prodi setiap prodi dalam menutup kegiatan tersebut.

Pertemuan ini diselenggarakan secara daring dihadiri 90 Partisipan diantaranya Kepala Bagian Administrasi Akademik dan Perencana,Ketua Prodi Pekerjaan Sosial,Ketua Prodi Rehabilitasi Sosial, Ketua Prodi Perlindungan dan Pemberdayaan Sosial, Ketua Prodi Magister Terapan, Pejabat Struktural,Pejabat Fungsional,Seluruh Ketua OKM/UKM (Perwakilan) Mahasiswa.




@poltekesosbandung

Silahkan isi dengan lengkap data di bawah ini.