BERITA POLTEKESOS




Humas-Poltekesos, Bandung - Hanifah Syahroeddin (Prodi Pekerjaan Sosial Magister Terapan), Nilam Khoirunnisa Budiawan (Prodi Pekerjaan Sosial Sarjana Terapan), Syukron Faizi (Prodi Rehabilitasi Sosial Sarjana Terapan) dan Lukman Hakim (Prodi Perlindungan dan Pemberdayaan Sosial Sarjana Terapan), menjadi perwakilan mahasiswa baru dari masing-masing program studi, saat melakukan simbolis pemakaian jaket almamater pada Sidang Terbuka Senat dalam rangka Penerimaan Mahasiswa Baru Poltekesos Bandung Tahun Akademik 2021/2022.

 

Prosesi Sidang Terbuka Senat pada Jumat siang (6/8/21), dilaksanakan secara daring melalui zoom meeting dan dibuka oleh Ketua Senat sekaligus Direktur Poltekesos Bandung, Marjuki. Prosesi diikuti oleh seluruh mahasiswa baru baik dari Program Magister Terapan dan Program Sarjana Terapan dan dihadiri oleh seluruh anggota Senat Poltekesos; Sekretaris Jenderal Kementerian Sosial RI, Hartono Laras; Kepala Badan Pendidikan, Penelitian dan Penyuluhan Sosial (Badiklitpensos), Syahabuddin; Pejabat Struktural di lingkungan Kementerian Sosial dan Sivitas Akademika Poltekesos Bandung.

 

Sekjen Kementerian Sosial RI, Hartono Laras, yang hadir mewakili Menteri Sosial RI, memberikan warna baru pada penyelenggaraan Prosesi Sidang Senat Terbuka Penerimaan Mahasiswa Baru Poltekesos tahun ini. Dalam sambutannya, Hartono menyampaikan ucapan selamat atas keberhasilan yang diraih dalam melewati proses seleksi dan persaingan untuk menjadi mahasiswa baru Poltekesos tahun 2021.

 

Pada penerimaan mahasiswa baru Poltekesos Tahun Akademik 2021/2022 yang sudah dimulai sejak bulan April s.d Juli 2021, tercatat sebanyak 1774 orang pendaftar telah mengikuti tahapan seleksi ujian online dan wawancara.  Berdasarkan pengumuman kelulusan diterima sebanyak 39 orang mahasiswa pada Program Studi Pekerjaan Sosial Program Magister Terapan, dimana 10 orang di antaranya dinyatakan lulus melalui jalur prestasi; dan 522 orang mahasiswa pada Program Sarjana Terapan yang tersebar pada Program Studi Pekerjaan Sosial, Program Studi Rehabilitasi Sosial dan Program Studi Perlindungan dan Pemberdayaan Sosial.

 

Membacakan sambutan Menteri Sosial RI, Hartono menekankan beberapa hal untuk diperhatikan oleh seluruh civitas. “Pembangunan SDM dalam penyelenggaraan kesejahteraan sosial melalui pendidikan tinggi pekerjaan sosial di Poltekesos Bandung menjadi kunci penentu pelaksanaan pembangunan kesejahteraan sosial di Indonesia. Sivitas akademik hendaknya dapat memupuk rasa solidaritas dan kepedulian sosial kepada sesama terutama pemerlu layanan melalui kolaborasi aksi bersama dan menjunjung tinggi profesionalitas dengan menerapkan dan memadukan konsep dan teori serta praktik untuk membantu pemerlu layanan kesejahteraan sosial”, tegasnya.

 

Terkait pelaksanaan kegiatan pada masa pandemi ini, Hartono juga mengajak dan mengingatkan seluruh civitas termasuk mahasiswa baru untuk beradaptasi dengan kehidupan dan budaya kampus, mulai dari pembelajaran, penelitian dan pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat agar tetap memberikan pelayanan yang optimal sebagai bukti nyata bahwa KEMENSOS HADIR di tengah masyarakat.

 

Setelah mengikuti prosesi Sidang Terbuka Senat, mahasiswa baru khususnya dari Program Sarjana Terapan yang terbagi ke dalam 14 kelompok, selanjutnya akan mengikuti rangkaian kegiatan Pengenalan Program Institusi (PPI) sampai tanggal 9 Agustus 2021. Mahasiswa baru akan mendapatkan berbagai materi terkait Sosialisasi Kebijakan Bidang Akademik, Umum dan Kemahasiswaan; Pengenalan Program Studi; Pengenalan Bagian Administrasi Umum dan Kerjasama (BUK), Bagian Administrasi Akademik dan Perencanaan (BAAP) serta Unit dan Instalasi Penunjang. Selain itu mahasiswa juga akan diperkenalkan dengan lingkungan kampus, pengenalan organisasi dan unit kegiatan mahasiswa (OKM/UKM) berupa penayangan video demo serta mengikuti social work discussion.***dee




@poltekesosbandung

Silahkan isi dengan lengkap data di bawah ini.