Humas-PoltekesosBDG_Pusat Pengabdian kepada Masyarakat (PPM) menyelenggarakan Kegiatan Penguatan Kapasitas Tim Layanan Dukungan Psikososial bagi Dosen Poltekesos Bandung, di Gedung Serba Guna Sentra Wyata Guna. Kegiatan yang dilaksanakan selama dua hari pada 25-26 Mei 2023 ini merupakan rangkaian kegiatan dimana kegiatan pertama sudah dilaksanakan pada tanggal 15-16 Mei 2023 di Wisma Pendawa dengan materi Asesmen Multi Layanan.
Peserta mendapatkan materi tentang Art Therapy dari narasumber Agnes Novita, seorang praktisi Art Therapy bersertifikat dari Yogyakarta, yang dilanjutkan dengan pelaksanaan praktik. Pada hari pertama ini, peserta diminta untuk mempraktikkan teknik art therapy untuk diri sendiri yaitu praktik scribble (menggambar benang kusut) yang dilanjutkan dengan membuat gambar imajinasi dari gambar scribble yang tercipta, praktik menggambar foto diri sendiri dan memotret sebuah objek yang dianggap memiliki makna. Pada hari kedua, peserta akan mempraktikkan teknik art therapy untuk kelompok.
Art therapy sering digunakan untuk pengendalian diri pasca trauma, meliputi seni 2D-2.5D-3D, yang dapat dinikmati secara visual dan dapat disentuh serta dapat dibuat dengan sentuhan anggota tubuh. Terapi ini bermanfaat sebagai sarana katarsis yang efektif untuk membuat perasaan menjadi lebih baik,mengurangi stres, mengurangi kecemasan dan kesedihan, meningkatkan psychological well-being dan self love.
Melalui kegiatan ini, harapannya para dosen lebih memahami dan bisa mempraktikkan teknik-teknik art therapy dalam memberikan layanan dukungan psikososial, dan tentunya bisa diajarkan kembali kepada mahasiswa di kelas.
BERITA TERBARU
POPULAR TAGS
Silahkan isi dengan lengkap data di bawah ini.