HumasPoltekesosBDG_ Pembekalan Praktikum Laboratorium lanjutan, Prodi Perlindungan dan Pemberdayaan Sosial Program Sarjana Terapan Poltekesos Bandung kali ini memfokuskan pembekalan pada point kedua profil lulusan prodi yaitu Analisis Sumber Dana Bantuan.
Pengelolaan Sumber Dana Bantuan menjadi hal yang sangat penting untuk dipaham dan diketahui oleh seorang pekerja sosial baik mulai dari sumber, alur, proses sampai dengan penerimaan terhadap penerima manfaat bersangkutan. Menghadirkan narasumber dari Social Program Manager PT. ACCOR Asia Pacific Corporations Indonesia, Tonton Heryanto dengan moderator oleh Kepala Laboratorium Lindayasos, Atirista Nainggolan.
Dalam proses PSDB penting untuk memeriksa Budgeting yang terdapat dalam suatu lembaga tersebut. Apa itu Budgeting ?
Budgeting adalah proses penyusunan rencana sistematis yang meliputi seluruh kegiatan organisasi yang dinyatakan dalam satuan moneter dan berlaku untuk periode tertentu (di masa yang akan datang). Berdasarkan waktunya Budgeting terbagi atas 2 bagian yaitu Budget Strategis, biasanya disusun untuk waktu lebih dari satu tahun (3 tahun) dan Budget Taktis, budget yang disusun untuk jangka pendek (3 bulan, 6 bulan, 1 tahun).
Sebanyak 93 mahasiswa Semester VI mengikuti kegiatan dengan penuh antusias, hal ini dilihat dari terjadinya proses tanya jawab yang cukup berkelanjutan. Gedung Audirorium, Rabu (22/2/2023).
BERITA TERBARU
POPULAR TAGS
Silahkan isi dengan lengkap data di bawah ini.